View Single Post
Old 28th June 2009, 11:35
#7  
hama
Addict Member
hama is offline

hama's Avatar

Join Date: Mar 2009
Posts: 692
hama is a new comer

Default Polinator,predator berguna tapi diburu tanpa izin

Fauzing
01 June 2008
MONYET EKOR PANJANG BUKAN HAMA

Di berbagai lokasi, seperti daerah perkebunan dan pertanian, yang notabene berdekatan dengan daerah hutan, satwa ini bisa menimbulkan kerugian yang berarti (Nijman, 2005), dan seringkali di katakan bahwa monyet ekor panjang adalah Hama.

Apa sih hama? Hama adalah organisme yang dianggap merugikan dan tak diinginkan, terutama karena menyebabkan kerusakan pada pertanian karena memakan tumbuhan dan menjadi parasit pada ternak, misalnya lalat buah pada jeruk atau wereng coklat pada padi. Suatu hewan juga dapat disebut hama jika menyebabkan kerusakan pada ekosistem alami atau menyebarkan kuman ke dalam habitat manusia. Contohnya antara lain organisme yang menjadi vektor penyakit bagi manusia, seperti tikus dan lalat yang membawa berbagai wabah, atau nyamuk yang menjadi vektor malaria (http://id.wikipedia.org/wiki/Hama).

Sudah jelas di sebutkan di atas, bahwa suatu hewan dapat di sebut hama jika menyebabkan kerusakan pada ekosistem alami, sedangkan monyet ekor panjang tidak pernah merusak ekosistem alami. Dalam fungsinya, monyet ekor panjang sangat berperan besar bagi pertumbuhan ekosistem alami, karena monyet ekor panjang banyak memakan buah-buahan dan biji, sehingga mereka berperan penting dalam penyebaran biji-bijian di hutan.
Dengan status monyet ekor panjang (Macaca fascicularis) yang terancam punah bila perdagangan terus berlanjut tanpa adanya pengaturan (Apendiks II CITES), dan belum di lindunginya dalam sistem peraturan perundang-undangan Indonesia, di tambah lagi dengan di berantas, karena katakan hama. hal ini, akan menambah deretan panjang angka kepunahan satwa di Indonesia jika terus berlanjut.
Monyet ekor panjang harus menerima nasib tragis dengan cara di berantas atau di musnakan jika di katakan hama, Padahal prinsip dari penanganan hama adalah di kendalikan bukan di musnahkan, di kendalikan baik itu secara teknologi maupun biologi.

Sangat berbahaya bagi kelangsungan hidup monyet ekor panjang, jika kita masih menyebutnya dengan hama, dan sebenarnya yang di katakan hama itu monyet ekor panjang sebagai penyebar biji-bijian alami ke hutan, atau para perusak hutan. (fauzi)
Label: Hijau

Diposting oleh Fauzing di Sunday, June 01, 2008


KAWANAN LUTUNG JAWA DI HUTAN RAYA R. SOERJO- CANGA...
KREATIVITAS KOMUNITAS SUMBER GONDO – BATU
HANCURNYA HUTAN DI JAWA
MONYET EKOR PANJANG BUKAN HAMA, Part 2
WILUJENG SUMPING “KALAM”

save the macaca 2
Save the macaca
Alumni LP2B Bikin Komunitas
SIMBIOSIS MUTUALISME MASYARAKAT DAN MONYET EKOR PA...
DAMPAK ISSU GLOBAL WARMING BAGI MASYARAKAT SEKITAR...
SEBUAH REFLEKSI DARI TEPI HUTAN
Lingkungan dan Kemiskinan Sebagai Akibat Dari Glob...
MONYET EKOR PANJANG BUKAN HAMA
► May (9)
Pendidikan Lingkungan: Untuk Sebuah Keberlanjutan ...
Konsep Konservasi Alam
ALUMNI LP2B
A WINDOW TO THE GREEN
Macaca fascicularis
PEMBELAJARAN YANG KREATIF DAN INOVATIF



Tambahan informasi juga kalau monyet ekor panjang sebagai penyebar biji-bijian alami ke hutan ( Polinator).
Pengendalian bukan pembasmian...lah yang membasmi pun gak ada pendampingan KSDA ...begitu nemu hot spot...lepasin anjing buru..door door tak bersisa atau yang hiduppun cripled...
Attached Images
 

[Http://dishut.jabarprov.go.id/index....ri=417&idMenu] url = [/ url]
[Url]www.ditjenphka.go.id/peraturan_file/kepmen/1997_kepmenhut_544.pdf

Last edited by hama; 5th October 2009 at 08:22.. Reason: LINK ketik google ketik MONYET EKOR PANJANG BUKAN HAMA
Reply With Quote