View Single Post
Old 23rd December 2023, 01:25
#5715  
MrRyanbandung
Mania Member
MrRyanbandung is offline

Join Date: Mar 2012
Posts: 5,580
MrRyanbandung is a new comer

Default WELTER: "KELAS SAMBIL LALU?", PEREBUTAN GELAR JUARA DUNIA KELAS WELTER WBA

(TVRI, DARI GELANGGANG KE GELANGGANG – MINGGU, 19 JANUARI 1992 JAM 10.00 WIB)

SEJAK dikalahkan Julio Cesar Chavez pada Maret 1990, Meldrick Taylor menyimpan dendam demikian mendalam pada petinju Meksiko yang tak terkalahkan itu. “Aku akan sabar menunggu Chavez. Aku baru akan meninggalkan kelas ini jika sudah mengalahkan Chavez,” kata Meldrick, kelahrian Sacramento, 27 tahun sebelum bacaan ini dimuat Nyata (1965-red) itu.

Janji Meldrick Taylor ini (perkiraan saat itu) bisa jadi benar. Dia termasuk salah satu petnju yang awet di kelas welter, sementara – dalam sejarahnya – jarang petinju yang tahan berlama-lama di kelas 74 kg atau 147 pounds ini. Karena itu pula tidak jarang kalau dalam tahun-tahun belakangan (ketika itu) ini, beberapa petinju berkesemaptan memegang sabuk juara kelas welter ini, tanpa harus bertarung.

Tengok saja: Sugar Ray Leonard meninggalkan kelas ini pada tahun 1982, sesaat setelah dia berhasil mempersatukan gelar juara dari tiga badan dunia yang ada.

Lloyd Honeygam dari Inggris dan Simon Brown rela melepas gelar juara versi WBA dan IBF yang mereka sandang, semata-mata hanya karena “alasan politis”. Tomas Molinares dari Argentina menyerahkan kembali mahkota juara versi WBA-nya karena dia tak berhasil menahan bobot tubuhnya lebhi dari 147 pounds.

Mungkinkah Meldrick Taylor (pertanyaan wkatu itu) akan naik ke kelas menengah ringan setelah pertarungannya lawan Glenwood Brown, Minggu pagi (19/1/92) ini? Glenwood Brown, asal Plainfield, New York, adalah penantang peringkat pertama WBA, dan tiga di WBC. Brown sedianya akan bertarung lebih dulu dengan mantan juara versi WBC Maurice Blocker, sebelum maju menantang Meldrick.

Glenwood Brown saat itu memegang rekor 34 kali menang, dan sekali kalah. Sedangkan Meldrick, dari 30 pertarungannya, mencatat 28-1-1. Hanya Chavez yang berhaisl “menodai” rekor pertandingan petinju asal Heltenham, PA, itu. Meldrick meraih sabuk jaura kelas welter WBA-nya setelah menghempaskan pemegang gelar sebelumnya, Mark Breland. Keberhasilannya tersebut hanya selang beberapa bulan setelah dia cipukul Chavez.

Setelah berjaya di kelas welter, sesuai janjinya, dengan sabar Meldrick menanti Chavez naik dari kelas welter junior ke welter. Kesabaran yang nyaris tiada batas. Padahal, Chavez sendiri masih keasyikan dengan rangkaian kemenangannya di kelas 70 kg itu dan seperti tidak menggubris penantian Meldrick.

Siapa sih yang tidak menginginkan Julio Cesar Chavez? Kelas welter junior dan sarat dengan petinju berbakat. Buddi McGirt, penantang peringkat pertama versi WBC, bilang, “Chavez mungkin masih berpikir-pikir untuk segera naik kelas. Dia akan menghadapi kami semua,” kata petinju AS yang juga menempati peringkat teratas versi IBF itu.

Ditulis oleh: Tubagus Adhi

KLASIFIKASI KELAS WELTER (1992)

Pukulan terbaik: Simon Brown (AS, juara versi WBC)
‘Boxer’ terbaik: Buddy McGirt (AS, penantang perignkat pertama IBF)
Perlindungan terbaik: Crisanto Epspana (Venezuela)
Lwan favorit: Darryl Lattimore (AS)
Duel dambaan: Simon Brown v Meldrick Taylor
Lawan yang menyimpan rahasia: Yuri Boy Champas (Mek)
Siap merebut gelar: Maurice Blocker (AS, mantan juara WBC)
Favorit TV; Blenwood Brown (AS)
Duel terbaik tahun 1992 ini: Simon Brown KO-10 Maurice Blocker.

Ditulis oleh: Tubagus Adhi

Dok. Nyata, No. 1073/minggu ke-3 Januari 1992/25 Januari 1992, dengan sedikit perubahan
Attached Images
  
Reply With Quote