View Single Post
Old 6th October 2017, 19:47
#1  
hafifrahman
Addict Member
hafifrahman is offline

Join Date: Oct 2012
Posts: 183
hafifrahman is a loser in training

Default Memilih Kreasi Kreatif Indonesia Untuk Souvenir

Kerajinan khas Indonesia adalah salah satu komoditi ekspor yang banyak diminati masyarakat global, bukan cuma menjadi andalan untuk masyarakat lokal, souvenir yang memiliki ciri khas Indonesia ini juga jadi andalan bagi masyarakat luar untuk dijadikan oleh-oleh yang bernilai tinggi. Adapun jenis-jenis souvenir yang diperjualbelikan ke luar negeri rata-rata merupakan karya seni yang beraroma tradisional, seperti miniatur wayang kulit, pensil wayang golek, payung kertas Tasik, dan lain sebagainya.

Adapun tujuan membeli berbagai souvenir khas dari Indonesia bukan tanpa tujuan yang jelas, kebanyakan membeli souvenir adalah untuk dibagikan pada keluarga dan sanak saudara terdekat. Tetapi walau demikian banyak juga yang membelinya dalam jumlah besar sebagai barang yang akan dijual lagi.

Pulpen Wayang Golek Souvenir Unik dan Menarik

Bagi yang sering berkunjung ke Jawa Barat pasti tahu perihal wayang golek, kesenian warisan leluhur tersebut berupa wayang yang terbuat dari kayu lembut yang diukir menjadi sesosok manusia dengan berbagai macam karakter. Perihal souvenir, banyak yang berupa golek seukuran normal, tetapi yang dijadikan miniatur sebagai hiasan pulpen pun banyak, lho!

Quote:

Quote:
Pulpen bambu dengan miniatur kerajinan khas Indonesia ini biasanya dijual dalam satu pak berisi sepuluh sampai dua belas pulpen. Harganya juga bervariasi, dari mulai 5 ribu Rupiah per piece sampai dengan 15 ribu per piece tergantung kualitasnya.

Trik Belanja Souvenir Asli Indonesia

Salah satu cara hemat untuk belanja aneka souvenir khas Indonesia adalah dengan membelinya secara grosir alias kulakan, biasanya kita akan diberikan harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan harga pasaran, sehingga kita bisa menentukan harganya sendiri dan dapatkan laba yang lebih banyak.
Selain itu, kita juga bisa mendatangi lokasi produksinya langsung dan mendapatkan harga distributor yang sama hematnya dengan belanja grosir.

Mendatangi tempat produksinya secara langsung cocok untuk yang ingin membeli dalam jumlah kecil, tetapi dengan harga yang hemat. Kerajinan khas Indonesia berupa pulpen wayang golek salah satunya, banyak yang mencari pulpen tersebut untuk dijadikan oleh-oleh dan kenang-kenangan bagi teman yang berasal dari luar negeri.
Reply With Quote