DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Hidup Sehat (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=30)
-   -   Gigi Berlubang Dapat Berakibat Fatal. Waspadai Bahayanya! (http://forum.detik.com/showthread.php?t=3381359)

fadlanfauzan7 30th October 2023 12:28

Gigi Berlubang Dapat Berakibat Fatal. Waspadai Bahayanya!
 
https://www.emc.id/storage/48372/res...ig_800_450.jpg
Ditulis Oleh: drg. Diana Roosanti, MARS

Gigi berlubang adalah sebuah kondisi dimana lapisan terluar dari gigi terkikis sehingga menciptakan sebuah lubang pada gigi. Kondisi ini diakibatkan karena adanya penumpukan bakteri karena kurangnya menjaga kebersihan dan kesehatan gigi dan mulut secara benar.

Salah satu komplikasi paling umum dari gigi berlubang adalah perkembangan infeksi abses. Infeksi ini terjadi ketika bakteri masuk ke dalam pulpa gigi (jaringan pembuluh darah dan saraf gigi) dan membentuk nanah. Gigi berlubang yang tidak segera diobati dengan tuntas dapat menyebabkan kerusakan jaringan pendukung gigi yang cukup parah serta kerusakan dan hancurnya mahkota gigi sehingga gigi tersebut harus dicabut.

Kehilangan gigi dapat mengganggu kemampuan seseorang untuk mengunyah makanan dengan baik, berbicara dengan jelas, dan bahkan mempengaruhi estetika wajah. Selain itu, dapat menyebabkan penyakit periodontal, termasuk gingivitis (peradangan gusi) dan periodontitis (kerusakan jaringan pendukung gigi). Kondisi gigi yang buruk dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh dan menyebabkan peradangan kronis, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan.

Baca selengkapnya disini untuk informasi lebih lanjut mengenai cara pencegahan gigi berlubang.


All times are GMT +8. The time now is 23:18.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.