DetikForum

DetikForum (http://forum.detik.com/index.php)
-   Belajar Saham (http://forum.detik.com/forumdisplay.php?f=141)
-   -   Mau Belajar Saham Disini Tempatnya - Gratis (http://forum.detik.com/showthread.php?t=6007)

vier 16th December 2007 10:11

Thread Close
 
TEMAN2 YTH :

Thread ini saya tutup dan bagi yang ingin belajar masuk saja ke THREAD belajar saham (Pemula/Tingkat Lanjut/Mahir) dan apabila ingin membahas masalah EMITEN/PASAR maka silahkan langsung ke sectornya masing2 (Contoh: IHSG - Keuangan) dan disitu ada kordinator masing2 dan saya sendiri yang siap membantu menjawab pertanyaan anda.

Bagi yang ingin mendaftar menjadi anggota Indonesia Direct Investors Club, silahkan masuk ke thread IDIC dan daftarkan sesuai domisili anda masing2. semua informasi Training, Sumber2 pustaka mengenai Saham bisa dicari dan ditanyakan disini langsung kordinatornya Ibu Uki. beliau siap selalu membantu anda semua.

Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya. semoga ini bermanfaat bagi kita semua. salam.


Note : Bagi yang mau belajar dapat menyimak dari hal 1 sampai dengan yang terakhir pada thread ini. salam

vier 28th December 2007 17:07

2007 IHSG BELL CLOSING

Terima Kasih TUHAN sudah memberikan kami rezeki dan terimalah syukur kami ini dan jadikan kami selalu tetap menjadi manusia yang selalu bersyukur atas segala nikmat dan karuniamu. Bimbinglah kami ditahun 2008 dan jauhkanlah kami dari kerugian karena kelemahan kami sebagai manusia “TAMAK” dan tambahkan kami “ILMU” yang bermanfaat bagi kami. Amien

Teman2 Forum…. MAAFKAN bila ada perbuatan atau tutur kata yang tidak berkenan dan semua kesalahan itu datangnya pasti dari saya karena keterbatasan saya sebagai manusia. Semoga tahun 2008 memberikan kebaikan bagi kita semua dan mempererat kekeluargaan kita semua di forum ini. Teman2 Detik.com kami juga minta maaf bila ada yang perbuatan kami yang tidak berkenan semoga ini bisa menjadikan wadah bagi kita semua untuk terus belajar. Selamat Tahun baru 2008

vier 29th December 2007 16:33

Indonesia Direct Investors Club

Dengan ini diberitahukan bahwa dalam minggu depan tanggal 4 Januari 2008 bertempat di PLAZA KEBON SIRIH Lantai 2 JAM 5pm - 8pm, IDIC akan menyelenggarakan pelatihan lanjutan dengan 13 materi pelatihan, bagi yang berminat tidak perlu mendaftar lagi (Langsung Datang Saja) dan mengingat pelatihan ini sangat teknikal sekali maka diharapkan peserta membawa notebook masing2 dengan sudah memiliki program metastock yang datanya sudah diupdate smp dengan data perdagangan harian terakhir. Perlengkapan seperti kabel roll dan sebagainya menjadi tanggung jawab masing2 dan setiap peserta wajib menyiapkan pertanyaan yang cerdas.

Yang belum memiliki notebook diperbolehkan datang dengan minimal membawa USB.

Materi Training :

A. Membuat Blueprint Investment 2008 (Investment base line + Target Return On Investment)

B. Membuat Trading Plan 2008

C. Indonesia Outlook 2008

D. Mengenal Technical Indicator dalam analisa technical

1) Technical Analysis: Introduction
2) Technical Analysis: The Basic Assumptions
3) Technical Analysis: Fundamental Vs. Technical Analysis
4) Technical Analysis: The Use Of Trend
5) Technical Analysis: Support And Resistance
6) Technical Analysis: The Importance Of Volume
7) Technical Analysis: What Is A Chart?
8) Technical Analysis: Chart Types
9) Technical Analysis: Chart Patterns
10) Technical Analysis: Moving Averages
11) Technical Analysis: Indicators And Oscillators
12) Technical Analysis: Conclusion
13) Technical Tools : Metastock - Advance

Note :

Bung Jovelin Peserta yang ingin mengikuti Training agar efficien tdk usah mendaftar lagi, silahkan datang langsung saja di acara training dan disana bisa langsung mengisi daftar hadir saja langsung. Terima Kasih

Training ini GRATIS tidak dipungut bayaran.

Vier : http://vierjamal.********.com

vier 31st December 2007 21:57

I purposely live with LOVE, PASSION and COURAGE I succeed when I'm PASSIONATE and FOCUSED for a PURPOSE

Teman2 IDIC dan Teman yang baru join di forum ini, dipenghujung tahun 2007 ini saya secara pribadi dan keluarga mengucapkan selamat tahun baru 2008 semoga 2008 memberikan kita inspirasi dan semangat baru untuk mencapai kesuksesan yang sebenarnya.

FOCUS : Pesan saya pada teman2 adalah focus dalam belajar dan transaksi di 2008 banyak sekali yang harus diketahui dan dipelajari tetapi pesan saya FOCUS saja pada (1) 4P kuasai ini saja karena yang diperlukan utk transaksi dibawah 5 milliar hanya ini, Banyak yang coba mengajarkan teori2 yang kelihatannya nice to have tetapi bukan merupakan prioritas teman2 saat ini dan beberapa dari mereka juga hanya mendesign software ataupun rumusnya, tapi tidak pernah transaksi langsung dipasar saham.........kalau teman2 sdh memulai transaksi diatas 5 milliar maka akan saya beritahu yang lebih hebat dari Metastock dan software ini digunakan para hedge fund manager kelas dunia.............(2) Rumus Pivot..........(3) Rumus Tommorrow Projection...................3 hal tersebut kalau bapak perdalam insyallah teman2 akan berhasil di 2008 ..............dan terakhir pesan saya kontrol atas diri anda dan tetap rendah hati dan tetap merasa hijau, karena dengan demikian maka kita akan mudah sekali utk tetap belajar..........SALAM IDIC


All times are GMT +8. The time now is 23:43.


Powered by vBulletin
Copyright © 2000 - 2006, Jelsoft Enterprises Ltd.